LOWONGAN: Dibutuhkan Seorang Pelatih Kepala untuk Tim Hebat Ini

jpnn.com - TENGGARONG - Klub Mitra Kukar sedang mencari pelatih baru. Itu setelah Pelatih Kepala, Jafri Sastra, resmi mundur dari jabatannya.
Kepastian mundurnya Jafri Sastra ditegaskan usai Naga Mekes gagal lolos dari fase grup di Piala Gubernur Kaltim. Dengan keputusan ini, gelar juara Piala Piala Jenderal Sudirman yang sebelumnya didapatkan oleh Jafri tak bisa menjadi alasan pelatih asal Sumbar itu dipertahankan.
"Mitra Kukar menghormati keputusan Jafri Sastra. Inilah dinamika dalam organisasi yang harus diterima. Kalau sudah tidak ada kecocokan antara kedua belah pihak, sangat wajar pelatih mundur," Kata Direktur Operasional Mitra Kukar, Suwanto.
Pascakepergian Jafri, saat ini Mitra Kukar dilatih sementara oleh asistennya, Sukardi Kardok. Mereka sedang bergerilya mencari pengganti. Ada pelatih yang berminat? (dkk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadwal Semifinal All England 2025, Indonesia Pasti ke Final
- Practice MotoGP Argentina: Marquez Menggila, Pecco Menderita
- Cedera Lagi, Neymar Dicoret dari Skuad Timnas Brasil
- Bermain Moncer-Cetak 35 Poin, Megawati Hangestri Pertiwi Mengaku Belum Maksimal
- Pramono Anung Berupaya Menjadikan Jakarta Kota Ramah Pelari Maraton Dunia
- Andakara Prastawa dan Rifda Irfanaluthfi Cari Solusi Terbaik dalam Penanganan Cedera