LPIS Bebaskan Klub IPL

LPIS Bebaskan Klub IPL
LPIS Bebaskan Klub IPL
Abi menganggap, permasalahan rangkul-merangkul klub itu berkaitan dengan masalah hukum. Dan, lanjut dia, klub-klub IPL adalah klub yang paham hukum. "Sekarang yang diakui oleh FIFA adalah kami. Jadi, saya yakin secara hukum klub-klub tidak akan pindah. Tapi, kami tidak membatasi mereka," ucapnya.

Disinggung tentang adanya pertandingan yang gagal digelar dan pemunduran jadwal, Abi menilai itu adalah permasalahan klub. Karena itu, pihaknya tidak berwenang untuk memberikan sanksi. Tapi, jika ada pemberitahuan sebelumnya dan keberatan dengan jadwal, LPIS memang bsia memundurkan laga.

"Jika mereka bermasalah, bukan karena jadwal kami, tapi karena klub sendiri. Masalah sanksi, itu adalah domain Komdis PSSI," terangnya.

Memang, dalam hal kerapian dan kelancaran penyelenggaraan kompetisi, PT LPIS masih kalah jauh dibanding PT Liga Indonesia (PT LI) yang mengelola ISL. Karena itu, mereka melakukan beberapa evaluasi pada masa rehat putaran pertama IPL.

JAKARTA - Langkah PSSI kubu La Nyalla Mattalitti yang akan merangkul klub-klub Indonesi Premier League (IPL) ditanggapi oleh kubu PT Liga Prima Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News