LPSE Batalkan Tender Proyek Rp 13,7 M
Tanda Tangan Direktur RSUD Raha Dipalsukan
Jumat, 04 November 2011 – 03:06 WIB
KENDARI - Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Sultra, membeberkan "borok" proses tender proyek pengadaan alat kesehatan (Alkes) di RSUD Muna. Anggaran proyek itu sebesar Rp 13,7 Miliar. LPSE pada tanggal 17 Oktober membatalkan hasil pengumuman lelang pengadaan Alkes di RSUD Muna. Namun pembatalan pengumuman pemenang tender itu, diacuhkan oleh panitia.
Ketua LPSE Sultra, Dr Rony Yakub Laute MSi yang dikonfirmasi mengungkapkan, pembatalan pengumuman pemenang tanggal 17 Oktober oleh lembaganya, karena Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) tidak mendapat pendelegasian wewenang dari Direktur Rumah Sakit selaku pengguna anggaran (PA). Dalam peraturan presiden (Pepres) nomor 54 dikatakan, KPA pada Pemda merupakan pejabat yang ditetapkan oleh kepala daerah atas usul PA.
"Kita pertanyakan ke kepala rumah sakit, apa betul ada pendelegasian wewenang kepada KPA. Pengakuan Direktur RSUD Muna tidak pernah memberikan pendelegasian kewenangan kepada Kabid Keuangan dan Perencanaan RSUD sebagai KPA," terangnya.
Jika PA tidak mendelegasikan ke Kabid kewenangannya dan Kabid langsung membentuk panitia berarti panitia tersebut ilegal. "Luar biasa mereka yang mengaku-aku panitia," tukas pria yang akrab disapa Nyong ini. Dalam SK Bupati terkait pengangkatan PA dan KPA, ia menyimpulkan KPA RSUD saat ini sebagai penumpang gelap dalam SK yang diterbitkan Bupati. Karena mereka tidak diusul oleh PA.
KENDARI - Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Sultra, membeberkan "borok" proses tender proyek pengadaan alat kesehatan (Alkes)
BERITA TERKAIT
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang