LSM Australia Bertahan di Aceh Tingkatkan Pertanian Lahan Kering

Tim ACIAR bekerja sama dengan Universitas Syiah Kuala melibatkan peneliti dan 25 mahasiswa pertanian dalam menguji berbagai pupuk untuk tanaman di lahan kering.
"Proyek ini bermanfaat besar bagi para petani dan juga para mahasiswa," kata Profesor Sabaruddin Zakaria.
Para mahasiswa mendapatkan pengalaman, melihat langsung petani bekerja di ladang dan dampak teknologi pada praktik pertanian.
Kearifan lokal tentang lahan kering
Proyek ACIAR ini mendapat dukungan dari Balai Pengkajian Teknologi Pertanian, mengajar 43 warga setempat dalam teknik meningkatkan kesuburan lahan kering.
Mereka kemudian menjadi pelatih yang bertugas membagikan pengetahuan mereka kepada 700-an petani di berbagai wilayah di Aceh.

"Pada saat proyek selesai, mereka akan memiliki semua peralatan, pengetahuan, dan keterampilan untuk dijalankan sendiri," kata McLeod.
Dengan menggunakan lahan percontohan, para petani bekerja dan belajar dalam kelompok, menggunakan teknologi dan metode pertanian, termasuk teknik penanaman padi.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya