Luapan Kali Lamong Meluas, 1.547 Rumah Tergenang

jpnn.com, GRESIK - Banjir akibat luapan Kali Lamong di Gresik, Jawa Timur dengan cepat meluas.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gresik mencatat, ada 12 desa yang terdampak pada Sabtu (24/2).
Perinciannya, 4 desa di Kecamatan Balongpanggang dan 8 desa di wilayah Benjeng.
Sedikitnya 1.547 rumah terendam. Ketinggian air bervariasi. Antara 20-70 sentimeter.
Banjir kali pertama menerjang Desa Wotansari, Balongpanggang. Banjir menggenangi jalan-jalan desa.
Kian malam, air terus mengalir ke bagian hilir. Genangan air pun merambah Banjaragung, Pucung, Sedapurklagen, dan Deliksumber.
Berdasar pantauan Jawa Pos, banjir parah terlihat di wilayah Sedapurklagen dan Deliksumber.
Dua desa yang masuk Kecamatan Benjeng itu memang berdekatan. Jalan-jalan desa tidak ubahnya seperti aliran sungai. Ketinggian air rata-rata mencapai pinggang orang dewasa.
Sebanyak 12 desa terdampak akibat banjir luapan Kali Lamong yang terus mengalir ke bagian hilir.
- Legislator PKB Yusuf Kunjungi Korban Banjir Luapan Sungai Ciliwung di Pejaten Timur
- Karang Taruna Jakarta Utara Bantu Warga Terdampak Banjir di Kelapa Gading
- Remaja Terseret Arus Banjir di Lombok Tengah Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- AKBP Afrizal Asri Salurkan Bantuan Sembako kepada Warga Korban Banjir di Kualo
- Forum PPPK Buktikan Kepeduliannya terhadap Korban Banjir Sukabumi
- Proses Evakuasi Korban Banjir di Sulsel Terus Berlanjut