Luar Biasa, Bamsoet Hibahkan Gajinya Untuk Bripka Seladi
jpnn.com - JAKARTA - Kedatangan anggota Polantas Polres Kota Malang, Bripka Seladi ke Gedung DPR, tak hanya untuk memenuhi undangan makan siang saja. Selain itu, petugas layanan SIM di Kota Malang, Jawa Timur ini juga menerima hibah gaji dari Bambang Soesatyo.
"Saya hibahkan gaji saya mulai bulan ini sampai Desember 2016 buat bapak (Seladi,red) ini," kata pria yang akrab disapa Bamsoet ini di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen, Senayan Jakarta, Senin (23/5).
Adapun, alasan Ketua Komisi III DPR ini mengibahkan gajinya untuk Seladi karena merasa kagum dengan apa yang dilakukan Bripka Seladi. Selain jujur, Seladi juga tak malu nyambi sebagai pemulung untuk mencukupi perekonomian rumah tangganya.
BACA: Tolak Uang dari Pemohon SIM, Polisi Ini Nyambi jadi Pengepul Sampah
"Kami berharap polisi seperti ini akan semakin banyak lahir, karena sekarang ini pejabat kita lain di mulut, lain yang dilakukan," pungkas Bamsoet. (fas/jpnn)
JAKARTA - Kedatangan anggota Polantas Polres Kota Malang, Bripka Seladi ke Gedung DPR, tak hanya untuk memenuhi undangan makan siang saja. Selain
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Honorer Titipan Mencuat Menjelang Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Bu Sri Punya Usulan
- Bea Cukai & Polri Gagalkan Penyelundupan 38,9 Kg Sabu-Sabu dan 29.182 Butir Ekstasi
- Besok Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Perhatikan Syarat Khusus
- 5 Berita Terpopuler: Arogansi Oknum Pengusaha Surabaya Luntur, Aksi Suruh Siswa Menggonggong Berujung Borgol
- Momen Seskab Teddy Dampingi Presiden Prabowo Temui Presiden Joe Biden di Gedung Putih
- Wamentrans Viva Yoga Berencana Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Program Food Estate