Luar Biasa! Diaper untuk Anjing Asal Kota Semarang Tembus Pasar Eropa

jpnn.com, SEMARANG - PT Gagaclo, perusahaan penanaman modal asing (PMA) asal Taiwan yang beroperasi di Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang, kembali menorehkan prestasi di dunia ekspor.
Perusahaan tersebut berhasil mengirimkan 5.416 buah washable dog wrap dan 10.680 buah washable dog diaper ke Inggris pada Kamis (20/2) lalu dengan total nilai ekspor mencapai Rp 443.426.734.
Seluruh hasil produk dari PT Gagaclo ditujukan untuk pasar ekspor.
Selain pakaian untuk hewan, perusahaan ini secara rutin mengekspor produk lainnya ke pasar Eropa dan Amerika, seperti alat pelindung diri (APD) dan pakaian renang.
PT Gagaclo adalah perusahaan tekstil yang menerima fasilitas kawasan berikat dari Bea Cukai.
Sebagai penerima fasilitas kawasan berikat, PT Gagaclo mendapatkan berbagai manfaat fiskal dan nonfiskal yang mendukung kelancaran bisnisnya.
Manfaat fiskal yang didapatkan antara lain penangguhan bea masuk dan pembebasan pajak dalam rangka impor.
Selain manfaat fiskal, fasilitas Kawasan Berikat juga memberikan manfaat nonfiskal (prosedural) pada saat proses customs clearance.
Perusahaan penerima fasilitas kawasan berikat dari Bea Cukai Semarang, yakni PT Gagaclo berhasil mengekspor diaber untuk anjing ke pasar Eropa
- Bea Cukai dan TNI Memperkuat Sinergi Pengawasan yang Solid di Yogyakarta dan Nunukan
- Jetstar Buka Rute Penerbangan Labuan Bajo-Singapura, Bea Cukai Siap Beri Layanan Optimal
- Bea Cukai dan Polres Nunukan Bersinergi dalam Pemusnahan Barang Bukti Narkotika
- Waspadai Penipuan Modus Online Shop Fiktif & Petugas Bea Cukai Gadungan, Ingat 3 Hal Ini
- IHSG Menghijau, Pakar Nilai Investor Optimistis dengan Kebijakan Prabowo
- 5 Berita Terpopuler: Menanti Hasil Demo Honorer, Penanganan Guru Diambil Alih Pusat, Rusak!