Luar Biasa, Laga Persib vs Persija Paling Diminati Pencinta Sepakbola

jpnn.com - JAKARTA - Laga penuh emosi dan persaingan selalu tersaji saat Persija Jakarta menghadapi Persib Bandung. Tak hanya menguras energi, pertandingan ini ternyata juga mengundang penonton yang melimpah baik di stadion maupun televisi.
Pihak PT Elang Mahkota Teknologi (Emtek), selaku pemilik hak siar membocorkan bahwa laga yang paling diminati oleh penonton televisi, adalah saat Persib menjamu Persija pada 16 Juli di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
"Saat itu, laga paling diminati oleh pemirsa. TV Rating mencapai 4,4 dan Sharingnya 20,2. Ini cukup tinggi," kata Sutanto Hartono, Chief Operating officer PT Emtek dalam jumpa jumpa pers final session di Senayan City, Rabu (21/12) sore.
Sementara itu, dari jumlah penonton di stadion, laga ini menjadi terbanyak keempat dengan disaksikan oleh 35.176 penonton di Stadion. Keberhasilan ini, menurut Sutanto menunjukkan, sepak bola Indonesia semakin progresif bergerak menuju sepak bola Industri. (dkk/jpnn)
JAKARTA - Laga penuh emosi dan persaingan selalu tersaji saat Persija Jakarta menghadapi Persib Bandung. Tak hanya menguras energi, pertandingan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MotoGP 2025: Jorge Martin Sudah ke Luar RS, tetapi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi