Luar Biasa, Nikita Mirzani Akan Kirim Hewan Kurban ke Sejumlah Daerah di Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Nikita Mirzani mengaku akan tetap berkurban pada Iduladha tahun ini.
Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, dia telah menyiapkan sapi berukuran besar untuk dikurbankan.
"Kebetulan, gue setiap tahun juga selalu kurban. Alhamdulilah," kata Nikita Mirzani melalui akun miliknya di Instagram Story, Rabu (6/7).
Tidak sekadar berkurban, perempuan berusia 36 tahun itu bakal menyumbangkan hewan kurbannya ke sejumlah daerah.
Nikita Mirzani ingin hewan kurban miliknya disumbangkan ke daerah yang masyarakat lebih membutuhkan.
"Gue akan mengirimkan sapi-sapi ke daerah-daerah yang pengin ada sapi Nikita Mirzani," beber presenter Nih Kita Kepo itu.
Nikita Mirzani mempersilakan masyarakat mengusulkan daerah yang ingin dikirimkan sapi kurban.
Dia bakal turun tangan memilih daerah yang layak menerima sapi kurban sumbangannya.
Aktris sekaligus presenter, Nikita Mirzani mengaku akan tetap berkurban pada Iduladha tahun ini.
- Nikita Mirzani Diperiksa Sebagai Tersangka, Polisi Ungkap Fakta Ini
- Sempat Mangkir, Nikita Mirzani Jalani Pemeriksaan Perdana sebagai Tersangka
- Masa Penahanan Vadel Badjideh Diperpanjang, Ini Sebabnya
- Praktisi Hukum Bicara Soal Potensi Nikita Mirzani Dijemput Paksa Jika Kembali Mangkir
- Belum Hadiri Pemeriksaan, Nikita Mirzani Mengaku Sibuk Syuting
- Hari Ini, Nikita Mirzani Dijadwalkan Jalani Pemeriksaan