Fuzhou China Open 2018
Luar Biasa! Praveen / Melati Ganyang Ganda Peringkat 7 Dunia
jpnn.com, FUZHOU - Duet Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti alias Praveen / Melati memberi kabar baik dari Fuzhou China Open 2018.
Ganda campuran Indonesia peringkat 15 dunia itu baru saja mengalahkan duo Malaysia ranking tujuh, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.
FUZHOU CHINA OPEN 2018 | Badminton XD - R16 - Highlights #badminton #HSBCBWFbadminton pic.twitter.com/oxT5GbmEaX
— BWF (@bwfmedia) November 8, 2018
Dalam pertandingan di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Kamis (8/11) sore WIB itu, Praveen / Melati menang 21-17, 21-15. Statistik BWF mencatat Praveen / Melati butuh waktu 37 menit menghentikan perjuangan ganda Negeri Jiran tersebut. Duel kedua ganda berlangsung cepat dan menarik. Beberapa kali, perebutan poin diwarnai aksi memikat.
Look at that #badminton #HSBCBWFbadminton pic.twitter.com/SLH22c4o7F
— BWF (@bwfmedia) November 8, 2018
Kemenangan ini membuat rekor pertemuan Praveen / Melati dengan Chan/Goh menjadi 3-1.
Praveen / Melati akan menantang peringkat dua dunia Tiongkok Wang Yilyu/Huang Dongping di perempat final Fuzhou China Open 2018 besok.
- Bobby/Melati ke Final, Jawa Tengah Mendominasi Kejurnas PBSI 2023
- Kejurnas PBSI 2023: Bobby/Melati Belum Terbendung
- Praveen/Melati Ungkap 2 Penyebab Kandas di Babak Pertama China Masters 2023
- Jadwal Hylo Open 2023 Hari Ini: 3 Wakil Indonesia Berebut Tiket 16 Besar
- French Open 2023: Respons Praveen/Melati Setelah Memutus Tren Buruk
- Hasil Arctic Open 2023: Nasib Berbeda Dejan/Gloria dan Praveen/Melati