Luhut Binsar Ajak Amerika Serikat Investasi JTTS, Makin 'Dekat' Nih?

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan kembali menebar pesona ke investor Amerika Serikat.
Luhut Binsar mengajak investor Amerika Serikat untuk berinvestasi di Jalan Tol Trans-Sumatera atau JTTS.
"Kemarin waktu Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken datang. Saya bilang kepada dia (Antony, red), kalau kalian serius mau bantu, bantu (Tol Trans-Sumatera)," ujar Luhut Binsar di Bekasi, Jawa Barat, Jumat (24/12).
Luhut tidak menjelaskan lebih lanjut ruas tol atau proyek Tol Trans-Sumatera mana yang ditawarkan kepada Amerika Serikat.
Namun, dia menyampaikan pada investor bahwa prospek investasi jalan tol di Indonesia di mata Investor asing cukup bagus.
"Untuk Tol Trans-Sumatera, Presiden sudah memberikan arahan kepada kita untuk dituntaskan," katanya
Menurut dia, sebagian ruas Tol Trans-Sumatera sudah berjalan sampai ke Betung, Medan, dan Parapat serta dari Medan ke Aceh.
PT Hutama Karya (Persero) telah menyiapkan strategi mempercepat pembangunan JTTS.
Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan kembali menebar pesona ke investor Amerika Serikat.
- Siasat Sri Mulyani untuk Meredam Tarif Resiprokal Amerika Serikat
- Pemerintah Prediksi Nilai Transaksi Ritel di 2025 ini Bakal Turun 8 Persen
- Resah Lihat Kondisi Ekonomi, Mahasiswa UKI Bagikan Beras untuk Membantu Warga
- PNM Wujudkan Dukungan untuk Pendidikan Berkualitas lewat Ruang Pintar
- Kemenko PM Uji Publik Standar Pendampingan Usaha lewat Pilar Berdaya Bersama
- Bertemu Menkeu AS, Menko Airlangga Bahas Tarif Resiprokal hingga Aksesi OECD