Lulus CPNS, Nasib Belasan Honorer K2 Kemenag Belum Jelas
jpnn.com - KOTA BINTUHAN – Nasib 16 honorer K2 di kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kaur, Bengkulu, belum jelas. Padahal mereka dinyatakan lulus tes CPNS pada tahun 2014 lalu. Kondisi ini berbeda dengan honorer K2 Pemda Kaur yang lulus di tahun yang sama, kini bersiap diangkat menjadi PNS penuh tahun ini.
Kasubag Tata Usaha Kemenag Kabupaten Kaur M Nasir menjelaskan sampai hari ini, pihaknya belum dapat informasi terkait nasib honorer K2 Kemenang Kaur, yang dinyatakan lulus CPNS.
"Untuk sementara kami dari Kemenag Kaur belum mendapat informasi terkait nasib honorer K2 Kaur yang lulus tersebut. Bahkan informasi terakhir data mereka sudah dikirim pada BKN oleh Kanwil Kemenang Bengkulu. Namun sejauh ini belum ada yang masuk kembali ke Kaur,” jelas Nasir dilansir Rakyat Bengkulu (Grup JPNN.com), Kamis (22/1).
Terkait sisa honorer K2 Kemenag Kaur yang berjumlah 38 orang, dalam waktu dekat akan kembali didata Kemenang Kaur. Ini menyusul adanya rencana oleh pemerintah akan ada pengangkatan kembali honorer K2 tahun 2015.
Namun sampai saat ini pihaknya belum mendapat melakukan pendataan, karena sampai saat ini, nabis honorer K2 yang sudah dinyatakan lulus saja, belum juga diangkat menjadi CPNS.
"Sisa honorer K2 Kemenag Kaur kita pastikan tak bertambah, sesuai dengan data sebelumnya. Mereka nanti kembali akan kita data tapi belum sekarang. Kita masih menunggu petunjuk Kakanwil Kemenag atau dari Kementerian Agama dulu," tandas Nasir.(cik/jpnn)
KOTA BINTUHAN – Nasib 16 honorer K2 di kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kaur, Bengkulu, belum jelas. Padahal mereka dinyatakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Guru Honorer Ini Lolos PPPK tetapi Dibatalkan Pemda, Oalah
- Honorer K2 Lolos PPPK tetapi Tak Aktif, Siap-Siap Saja
- Sambut Imlek dan Cap Go Meh, Santo Yosep Singkawang Group Bikin Replika 9 Naga
- Anggaran Rp 11 M Disiapkan, Hermanus Pastikan Hak-Hak Guru segera Dibayarkan
- Jumlah Formasi Guru Seleksi PPPK 2024 Tahap 2 Lumayan
- Hasil Seleksi PPPK Guru Tahap 1 Diumumkan, 318 Pelamar Lulus, Masih Ada Sisa Formasi