Lulusan Sekolah Vokasi juga Banyak Dibutuhkan di Luar Negeri
Pihaknya telah membentuk Forum Pengarah Vokasi (FPV) yang beranggotakan para pelaku usaha, komunitas industri, dan stakeholder terkait lainnya. FPV akan dilibatkan mulai dari penyusunan kurikulum, hingga perekrutan lulusan.
“Melalui pendekatan ini artinya kita sudah menggandeng langsung para pelaku usaha. Bahkan kita juga memperoleh daftar calon tempat kerja bagi para lulusan beserta kriteria yang dibutuhkan DUDI. Kami menyusun strategi untuk menyiapkan lulusan yang kompeten secara hard skill dan soft skill,” sebutnya.
Selaras dengan konsep Merdeka Belajar yang digagas Kemendikbud, para siswa SMK kini memiliki peluang untuk mengembangkan dan menyalurkan passion-nya.
Mereka dapat memadukan pembelajaran yang didapatkan di sekolah dengan pengalaman di luar sekolah untuk memperkaya soft skill.
Menurut Saufi, kemampuan berkomunikasi menjadi salah satu soft skill yang wajib dimiliki oleh setiap lulusan.
“Berbagai macam informasi dan pengetahuan saat ini dapat mudah dicari melalui internet secara tidak terbatas. Namun, membaca saja tidak cukup karena soft skill itu harus dilatih dengan cara mengikuti kegiatan ekstrakurikuler atau organisasi lainnya yang bermanfaat. Di sana, para siswa akan belajar untuk berkomunikasi, bekerja dengan tim, sampai menyelesaikan masalah. Kemampuan inilah yang menjadi nilai tambah ketika memasuki dunia kerja,” ujar Saufi.
Dia berpesan kepada para siswa SMK yang belum lulus untuk belajar menguasai bahasa asing.
Sebab, lulusan vokasi tidak hanya berpeluang bekerja di Indonesia, tetapi keterampilannya juga banyak dibutuhkan di luar negeri.
Lulusan vokasi tidak hanya berpeluang bekerja di Indonesia, tetapi keterampilannya juga banyak dibutuhkan di luar negeri.
- Gaming Symposium Jadi Wadah SMK Berkolaborasi Pelaku Industri Gim
- Angka Pengangguran Capai 7,2 Juta, Paling Banyak SMK
- Dinas Pendidikan Jawa Timur Mengapresiasi Program SMK Series TJSL INKA
- Gelar SMK Series, TJSL INKA Tingkatkan Keterampilan Siswa Kejuruan untuk Masuk Dunia Kerja
- FIKSI Hadir Lagi: Dorong Pelajar SMA/SMK Berwirausaha
- Kemendikbudristek Gandeng BNET Academy, Tingkatkan Kompetensi Siswa SMK