Lumayan, Sa'duddin-Ahmad Dhani di Atas OBAMA

jpnn.com - jpnn.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, masih melakukan penghitungan suara.
Hingga Kamis (16/2/2017) pukul 13.05 WIB, sebanyak 16,12 persen suara yang dihimpun dari 638 tempat pemungutan suara (TPS) telah masuk pusat data Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi.
Sekadar diketahui, di Pilkada Bekasi terdapat 3.958 TPS.
Pasangan Neneng Hasana Yasin-Eka Supriatmaja (YES) masih memimpin dengan 44,92 persen atau 93.651 suara.
Sa’duddin-Ahmad Dhani (SAH) 22,78 persen atau 47.489 suara, Obon Tabroni-Bambang (OBAMA) 15,33 persen atau 31.960.
Dilaporkan Gobekasi.co.id (Jawa Pos Group), posisi keempat ditempati Iin Farihin-Mahmud dengan 9,19 persen atau 19.166 suara.
Posisi buncit masih ditempati Meiliana Kadir-Abdul Kholik 7,77 persen atau 16.203 suara.
Total suara masuk mencapai 213.866 suara. Suara sah 208.563 dan tidak sah 5.275. (Gob)
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, masih melakukan penghitungan suara.
- Kenang Titiek Puspa, Ahmad Dhani: Dewinya Komposer, Belum Ada yang Seperti Beliau
- Ahmad Dhani Kenang Momen Terakhir Bersama Titiek Puspa, Ungkap Fakta Ini
- Soal Pertemuan Prabowo & Megawati, Begini Respons Ahmad Dhani
- Dituding Maling oleh Ahmad Dhani, Judika Buka Suara
- Ide Gila Ahmad Dhani Mencari Bibit Pesepak Bola Unggul Pernah Dicoba di China
- 3 Berita Artis Terheboh: Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo, Ayu Dewi Berduka