Luna Anggap Pacar Baru Lebih Ganteng ketimbang Ariel

jpnn.com - PRESENTER acara musik Dahsyat, Luna Maya mulai terbuka mengenai hubungan asmaranya dengan Reino Barack. Luna bahkan secara terbuka membandingkan Reino dengan Ariel NOAH.
Luna memang masih sering merasa kesal saat ditanya tentang hubungannya dengan Ariel yang kandas. Namun, secara terbuka Luna menyebut Reino lebih ganteng ketimbang Ariel.
"Lebih ganteng sekarang dong dibandingkan yang lain," kata Luna saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (31/10).
Tak hanya soal ketampanan, Luna juga menyebut karakter pacar barunya sebagai hal yang patut dibanggakan. Pasalnya, kehadiran Reino membawa banyak hal positif dalam hidup Luna.
"Dia juga memberi inspirasi dan membuat aku jadi lebih baik. Dia memberikan aku banyak hal positif," papar Luna.(Mg1/jpnn)
PRESENTER acara musik Dahsyat, Luna Maya mulai terbuka mengenai hubungan asmaranya dengan Reino Barack. Luna bahkan secara terbuka membandingkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Unggah Laporan MSF, Angelina Jolie Mengutuk Serangan di Gaza
- Pendaftaran Epson International Pano Awards ke-16 Dibuka, Yuk Buruan Daftar!
- Pentas Kejutan The Chainsmokers di Kampus Arizona Berujung Penggerebekan
- Gitaris Seringai Dimakamkan di Indonesia, Jenazah Tiba Jumat
- Segera Nikahi Vika Kolesnaya, Billy Syahputra akan Pindah ke Belarusia?
- Begini Keseruan Joy Tobing dan Anjelia Dom Nongkrong di Grace Cafe Kemang