Luna Maya dan D.V.N Berkolaborasi untuk Mengedukasi Masyarakat Tentang Nutrikosmetik

jpnn.com, JAKARTA - Aktris dan pengusaha ternama Luna Maya menyoroti pentingnya perawatan kulit dari dalam, mengingat banyak orang yang masih fokus pada perawatan dari luar saja.
Padahal, dengan tantangan iklim tropis dan gaya hidup modern di Indonesia, nutrisi yang tepat dari dalam juga berperan penting untuk kesehatan kulit.
Dalam upaya mengedukasi masyarakat, Luna Maya mengumumkan kolaborasinya dengan Wellous, perusahaan nutrikosmetik terkemuka di Indonesia.
”Saya melihat banyak yang hanya peduli dengan pemakaian produk dari luar, padahal perawatan dari dalam juga sama pentingnya," ujar Luna Maya.
Menurut Luna Maya, paparan sinar matahari yang intens, polusi, dan gaya hidup yang sibuk, memberikan nutrisi yang cukup untuk kulit dari dalam adalah kunci untuk mendapatkan kulit yang sehat dan bercahaya.
Wellous, yang telah dikenal luas dengan produk-produk kesehatan berkualitas tinggi, berkomitmen untuk mengembangkan dan menghadirkan rangkaian nutrikosmetik inovatif yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.
Salah satu produk unggulannya adalah D.V.N, sebuah nutrikosmetik yang diformulasikan khusus untuk membantu masyarakat Indonesia mencapai kulit sehat dan bercahaya.
”Kami berkomitmen untuk menyediakan produk kesehatan kulit terbaik, yang tidak hanya efektif, tetapi juga terbukti secara ilmiah,” ujar Racheal Tan, Wellous Group Executive Director.
Aktris dan pengusaha ternama Luna Maya menyoroti pentingnya perawatan kulit dari dalam, mengingat banyak orang yang masih fokus pada perawatan dari luar saja.
- PNM Gelar 'Madani Care Stunting' di Desa Towale, Donggala
- Dubes Malaysia Resmi Membuka Malaysia Healthcare Expo 2025 di Jakarta, 28 Rumah Sakit Mendukung
- Begini Kata Ahli soal Keterkaitan Tembakau Alternatif dengan Peluang Berhenti Merokok
- ILUNI UI Apresiasi Layanan Kesehatan Gratis & Pelatihan Bencana FKUI
- Dengue Mengintai di Musim Penghujan, Langkah Bersama Cegah DBD Digencarkan
- Ribka Tjiptaning Kritisi Efisiensi Anggaran DKI: Hak Keluarga Pahlawan Tergerus