Luncurkan 2 Buku Terbaru, Bamsoet Ingatkan Ancaman Krisis Global

Wakil Ketua Umum Partai Golkar itu mengatakan era disrupsi adalah keniscayaan yang mustahil dihindari, tetapi dapat disiasati.
Misalnya, dalam menyikapi krisis energi global, kenaikan harga minyak dunia hingga akhir tahun 2022 diperkirakan mencapai 98 US dolar per barel. Jauh melebihi asumsi APBN 2022 sebesar 63 US dolar per barel.
Di sisi lain, beban subsidi untuk BBM, Pertalite, solar, dan LPG sudah mencapai Rp 502 triliun.
Kenaikan harga minyak yang terlalu tinggi akan menyulitkan kita dalam mengupayakan tambahan subsidi, untuk meredam tekanan inflasi.
"Salah satu cara menyiasatinya, kita harus mempercepat migrasi kendaraan dari berbahan bakar minyak ke bermotor listrik. Setiap pengalihan satu unit kendaraan berbahan bakar minyak ke bermotor listrik, akan berkontribusi pada pengurangan subsidi negara sebesar Rp 22,9 juta per tahun," ujar Bamsoet.
Turut hadir dalam acara peluncuran buku itu para pimpinan MPR RI seperti Ahmad Basarah, Yandri Susanto, Arsul Sani, dan Fadel Muhammad.
Hadir pula para intelektual yang menjadi narasumber bedah buku, antara lain anggota DPD RI sekaligus Pakar Hukum Tata Negara Jimly Asshiddiqie, Rektor IPB University Prof. Arief Satria, dan pengamat marketing Edo Lavika. (ast/jpnn)
Bamsoet dalam buku Indonesia Era Disrupsi menekankan bahwa Indonesia sebagai bagian dari komunitas global, tidak terbebas dari pengaruh, lanskap ideologi.
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Aristo Setiawan
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- Bamsoet Prihatin Muruah Pengadilan Rusak Akibat Rentetan Kasus Melibatkan Hakim
- Gala Premiere Film Pinjam 100 The Movie Sukses, Bamsoet: Bisa jadi Cermin Generasi Muda
- DRX Token Diluncurkan, Bamsoet Sebut Potensi Jadi Aset Kripto Terkemuka di Indonesia
- Film Pinjam 100 Segera Tayang di Bioskop, Bamsoet Ungkap Pesan Penting Sang Produser
- Bamsoet Kembali Dorong Berantas Mafia Tanah, Sebut 2 Hal Ini Jadi Kunci Utama