Luncurkan Buku, Anggito Abimanyu Curhat

Luncurkan Buku, Anggito Abimanyu Curhat
Luncurkan Buku, Anggito Abimanyu Curhat
Misalnya saja, Anggito menilai bahwa bailout Century yang sempat menghebohkan hingga memaksa mundur Sri Mulyani, adalah sebuah keputusan bailout yang benar. Selain itu, Anggito juga menyayangkan, mengapa baru sekarang pemerintah ngotot membeli 7 persen saham Newmont. Padahal sudah sejak periode Sri Mulyani hal tersebut disampaikan.

"Ada beberapa hal yang dinilai negatif, saya justru menganggapnya langkah positif. Semua tertuang di dalam buku ini," kata Anggito.

Dalam buku ini pula, Anggito mengungkapkan banyak pandangannya. Curahan hati mengenai kesulitan mengambil keputusan dari sisi pemerintah, juga diungkapkannya. Termasuk pula mengenai batalnya Anggito menjadi Wakil Menteri Keuangan, meski sudah melalui fit and propert test.

"Sebanyak ini pengalaman saya di pemerintahan, saya menilai bahwa setiap kebijakan sulit untuk diambil. Banyak yang mempengaruhinya, misalnya pada tingkat Menteri," kata Anggito.(afz/jpnn)

JAKARTA- Setelah mengundurkan diri dari jabatan Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementrian Keuangan, nama Anggito Abimanyu tetap eksis. Selain


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News