Lupakan Luka dari Atalanta, Milan Tatap Anderlecht

Lupakan Luka dari Atalanta, Milan Tatap Anderlecht
Lupakan Luka dari Atalanta, Milan Tatap Anderlecht
MILAN — AC Milan tampil buruk di Liga Serie A Italia, Sabtu (8/9) lalu saat dipermalukan Atalanta di San Siro dengan skor tipis 1-0. Namun demikian pelatih Massimiliano Allegri mengaku pihaknya akan berupaya melupakan kekalahan tersebut mengingat Rabu (19/8) dini hari nanti sekuatnya akan menjamu raksasa sepakbola Belgia, Anderlecht.

‘’Hal yang pertama (saya) lakukan adalah tidak menyesali diri, (karena)  saya tidak suka itu.  Besok adalah laga perdana kami di Liga Champions jadi kami harus berupaya untuk menang. Sabtu lalu tim tidak hebat tapi menciptakan banyak kesempatan,’’ ujarnya seperti dikutip situs resmi UEFA, Senin (17/9).

Sementara itu Anderlecht sendiri bertamu ke San Siro dengan hasil di liga domestik tidak terlalu buruk dalam laga terakhir melawan Lierse SK, sekuat asuhan Lierse SK ini harus puas bermain imbang 1-1. Meski demikian AC Milan tidak mau meremehkan lawannya. Allegri meminta pasukannya untuk fokus dan memenangkan pertandingan.

‘’Kami tidak senang dengan awal kami yang buruk (di liga Italia) tapi kami harus berfikir secara positif, kami harus fokus ke pertandingan dan berkonsenterasi.’’ Imbuhnya.

MILAN — AC Milan tampil buruk di Liga Serie A Italia, Sabtu (8/9) lalu saat dipermalukan Atalanta di San Siro dengan skor tipis 1-0. Namun

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News