Luthfi Digosipkan Nikah Siri dengan Darin Mumtazah

Luthfi Digosipkan Nikah Siri dengan Darin Mumtazah
Luthfi Digosipkan Nikah Siri dengan Darin Mumtazah
JAKARTA - Perempuan muda kelas 3 SMK bernama Darin Mumtazah, diduga menjadi istri siri tersangka kasus suap impor daging di Kementerian Pertanian dan tindak pidana pencucian uang, Luthfi Hasan Ishaaq. Darin yang menempati sebuah rumah di Jalan Bhineka Raya Nomor 3 RT 10 RW 09, Cipinang Cempedak, Jatinegara, Jakarta Timur, memang sudah lama jadi gunjingan warga setempat.

Salah seorang tetangga Darin, Yuni, mengaku sering melihat Lutfhi mengunjungi kediaman Darin. "Gosipnya sih jadi istri siri Pak Luthfi, tapi saya enggak tahu pasti," ujar Yuni saat ditemui wartawan, Selasa (21/5).

Sementara itu Ketua RT 10, Dede mengatakan, rumah yang ditempati Darin itu milik seorang pejabat sebuah kementerian yang bernama Saut Situmorang. Menurut Dede, Saut sebagai pemilik rumah menyewakan rumahnya ke ayah Darin, Ziad, sejak 8 bulan lalu.

Dede mengatakan, dari awal mengontrak, Ziad tidak pernah memberikan data keluarga kepada dirinya. Padahal Dede sudah sering memintanya. "Sudah sering saya minta, tapi dia bilang besok-besok terus," pungkasnya. (gil/jpnn)

JAKARTA - Perempuan muda kelas 3 SMK bernama Darin Mumtazah, diduga menjadi istri siri tersangka kasus suap impor daging di Kementerian Pertanian


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News