Maaf...Ternyata Pemberantasan Korupsi Masih Jauh dari Harapan
jpnn.com - JAKARTA -- Dunia memperingati Hari Antikorupsi 9 Desember 2016. Tak terkecuali di Indonesia. Namun sejumlah catatan masih harus diperhatikan dalam pemberantasan korupsi di Indonesia.
Koordinator Badan Pekerja Indonesian Corruption Watch Adnan Topan Husodo mengatakan, pemberantasan korupsi masih jauh dari harapan.
"Dukungan politik yang nyata tidak terlalu menjanjikan, sementara hukum belum pulih dari masalah korupsinya sendiri," kata Adnan, Jumat (9/12).
Dia mengatakan, fungsi badan pengawasan pemerintah belum efektif.
Sedangkan sistem birokrasi terus membuka peluang bagi korupsi.
Sementara politikus dan pengusaha terus memelihara hubungan khusus yang kerap menimbulkan konflik kepentingan.
"Sistem antikorupsi dan kerangka hukum untuk memberantas korupsi masih tertinggal jauh, terutama dari kebutuhan nyata untuk memberantas korupsi yang kian kompleks sifat dan polanya," papar Adnan.
Dia mengatakan, sampai hari ini Indonesia belum memiliki aturan perampasan aset.
JAKARTA -- Dunia memperingati Hari Antikorupsi 9 Desember 2016. Tak terkecuali di Indonesia. Namun sejumlah catatan masih harus diperhatikan
- Bocah SD yang Terseret Arus Banjir Ditemukan Tim SAR Gabungan, Begini Kondisinya
- Uang Nasabah BPR Fianka Hilang, OJK Diminta Tidak Abai
- Begini Sikap Wakil DPR RI Ini soal Rencana PPN 12 Persen
- Agun Gunandjar Sebut KPK Tersangkakan 2 Orang Baru di Kasus e-KTP
- Kalah Berulang Kali, Bang Zul Memaknai Buah Kebaikan Tak Harus Dipanen Langsung
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim