Mabes Polri Belum Bisa Pecat Kombes Suyono
Jabatan Irwasda Lampung Diserahkan ke Kombes Budi
jpnn.com - JAKARTA -- Inspektur Pengawasan Daerah Kepolisian Daerah Lampung Komisaris Besar Suyono sudah dicopot dari jabatannya karena dugaan mengonsumsi narkoba jenis sabu-sabu. Suyono digantikan oleh Kombes Budi Susanto yang sebelumnya bertugas di Irwasda Polda Bengkulu. Suyono selanjutnya ditempatkan di Pamen Yanma Mabes Polri.
"Yang bersangkutan dimutasi. Rencananya besok, Kamis akan dilakukan serah terima," kata Kepala Bagian Penerangan Satuan Divisi Hubungan Masyarakat Markas Besar Polri Komisaris Besar Rana SP, Rabu (25/9), di Mabes Polri.
Rana menambahkan, saat ini proses pemeriksaan terhadap Suyono masih dilakukan Divisi Profesi dan Pengamanan Mabes Polri. Sejauh ini, sudah tujuh saksi yang diperiksa. "Sekarang masih proses pemeriksaan, tujuh orang saksi sudah diperiksa," katanya.
Menurutnya, berkas pemeriksaan nantinya akan diserahkan untuk segera disidang kode etik. "Kode etik pasti dilaksanakan," tegasnya.
Dijelaskan Rana, Polri belum bisa memecat Suyono karena sampai saat ini pemeriksaan masih berjalan. "Saat ini kita masih pendalaman," tegas pria dengan tiga melati masing-masing di pundak kanan dan kirinya ini.
Seperti diberitakan, Suyono sudah diperiksa Div Propam Mabes Polri. Hasil tes urine Suyono positif mengonsumsi narkoba.
"Urine yang bersangkutan sudah dites. Positif amphetamine atau sabu," ujar Kabag Analisa Evaluasi Divhumas Polri Kombes Rusli Hedyaman di kantornya, Senin (23/09).
Pemeriksaan dilakukan tim gabungan dari Mabes Polri dan juga Polda Lampung. "Sudah dilakukan dan ini hasilnya sedang dilaporkan ke pimpinan," katanya.
Namun, propam Mabes Polri, kata dia, juga tidak menemukan barang bukti sabu dari yang bersangkutan. Kombes Suyono diperiksa ketika sedang berada dikantornya.
Sebelumnya pada Radar Lampung (grup Jawa Pos) Suyono membantah mengkonsumsi narkoba. Suyono hanya menyebutkan pihaknya sedang bermasalah rumah tangga dengan istri. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Inspektur Pengawasan Daerah Kepolisian Daerah Lampung Komisaris Besar Suyono sudah dicopot dari jabatannya karena dugaan mengonsumsi narkoba
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Legislator NasDem Dukung Program Prabowo, Tetapi Kritik Keras Rencana Raja Juli
- Tangani Kasus Aneurisma Arteri Koroner, RS Siloam Kebon Jeruk Lakukan Prosedur IVL Koroner Pertama
- Program MBG Bukti Presiden Prabowo Berkomitmen Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat
- BKD Jabar: 400 Tenaga Non-ASN Belum Mendaftar PPPK Tahap 2
- Cerita Nelayan soal Pagar Laut: Dibangun Swadaya untuk Hadapi Abrasi dan Lindungi Tambak Ikan
- Pemerintah Dukung Partisipasi Indonesia di New York Fashion Week