Mabes Polri Kantongi Pengganti Anang Iskandar
jpnn.com - JAKARTA - Mabes Polri mengklaim sudah menyiapkan pengganti Kepala Bagian Reserse Kriminal Polri, Komjen Anang Iskandar. Anang diketahui akan pensiun pada 1 Juni mendatang.
Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Agus Rianto mengatakan, pihaknya saat ini tengah menggodok nama-nama jenderal untuk mengganti Anang. Nantinya nama-nama tersebut akan dievaluasi dan dilihat kredibilitasnya oleh Kapolri Jenderal Badrodin Haiti.
"Kami sudah siapkan. Mudah-mudahan pada waktu yang tidak terlalu lama, sudah ada pengganti Pak Kabareskrim," kata dia di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (20/5).
Saat disinggung siapakah kandidat jenderal yang kuat menggantikan posisi Anang, Agus tidak bersedia berkomentar. Menurut Agus, hal itu kewenangan Kapolri yang menentukan.
"Kabareskrim kan lebih dulu bulan Mei, beliau (Kapolri) bulan Juli. Jadi beliau (Kapolri) masih bisa memutuskan siapa pengganti Kabareskrim," tandasnya. (mg4/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- ATI & PASEO Gencarkan GET Bagi Pelajar Sekolah
- Kaget Lihat Jalan Rusak Parah di Kabupaten Serang, Mendes Yandri Hubungi Menteri PU
- Tangis Guru Honorer Supriyani Pecah Setelah Divonis Bebas
- Tips Obati Penyakit Asam Lambung dari IDI Banyumas
- Tok, Majelis Hakim Vonis Bebas Honorer Supriyani
- Jadi Tersangka, Gubernur Rohidin Singgung soal Pilkada