Mabes Polri Setuju Dibentuk 5 Polres Baru di Papua
jpnn.com, JAYAPURA - Mabes Polri saat ini sudah menyetujui pembentukan lima polres di Papua, yaitu Kabupaten Puncak, Intan Jaya, Nduga, Deiyai dan Kabupaten Yalimo.
"Keputusan tentang pembentukan polres sudah ada kemungkinan akan dipersiapkan dalam waktu dekat," kata Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw di Jayapura, Sabtu (9/11).
Paulus mengatakan, pembentukan polres itu usulan dari Polda Papua dengan berbagai pertimbangan di antaranya masalah keamanan.
Selain mengusulkan pembentukan polres, ungkap Waterpauw, Polda Papua juga mengusulkan peningkatan status polres guna mensejajarkan dengan TNI AD. Namun yang diterima dan ditingkatkan statusnya adalah Polres Jayapura Kota.
Dengan adanya pembentukan polres baru dan peningkatan status Polres Jayapura Kota maka berbagai persiapan saat ini sedang dilakukan termasuk personel.
Ketika ditanya tentang situasi kamtibmas menjelang 1 Desember yang merupakan HUT OPM, organisasi yang ingin memisahkan Papua dari NKRI, Irjen Pol Waterpauw yang menjabat sebagai Kapolda Papua kedua kalinya itu mengatakan, saat ini situasi aman dan terkendali.
Namun, Paulus Waterpauw berharap agar masyarakat tidak mudah terpancing dengan isu yang sengaja dilontarkan untuk mengganggu kamtibmas. (antara/jpnn)
Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw mengungkapkan bahwa Mabes Polri saat ini sudah menyetujui pembentukan lima polres di Papua.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Brigpol Enok Tewas Ditembak KKB, Aktivitasnya Sempat Diawasi
- Polda Papua Pecat 26 Polisi Selama 2024, Salah Satunya Sudah Bergabung dengan KKB
- 27 Anggota KKB Tewas Sepanjang 2024
- Irjen Patrige: ada 267 Orang Meninggal di Jalan Raya
- Sebanyak 990 Personel Naik Pangkat di Polda Papua, ada 14 Kombes
- Kunjungi Merauke, Mentrans Iftitah Sulaiman Sampaikan Pesan Prabowo untuk Papua