Mabes TNI Kirim Tim Investigasi
Kamis, 25 April 2013 – 16:50 WIB
JAKARTA - Ketua Komisi I DPR, Mahfudz Siddiq menyayangkan adanya penembakan terhadap dua warga oleh TNI AU. Peristiwa itu diawali adanya bentrok di RT 32 Kelurahan Sukodadi, Kecamatan Sukarami, Palembang atas tanah yang berstatus kuo. Selanjutnya mengingat banyaknya masalah-masalah menyangkut lahan milik TNI yang ada konflik kepentingan dengan warga, maka perlu dilakukan inventarisasi persoalan dan dirumuskan solusi secara komprehensif.
Bentrokan tersebut memakan korban dua warga yakni Agung Prasetyo (20) tertembak di bahu atas sebelah kiri dan Mirud (19) tertembak di bahu sebelah kiri atas tembus ke bahu sebelah kanan, yang diduga ditembak pada posisi miring oleh oknum aparat TNI AU.
Mahfudz mengaku sudah melakukan pembicaraan dengan Panglima TNI terkait peristiwa itu. "Pihak TNI sedang kirim tim investigasi ke Palembang," ujar Mahfudz kepada JPNN, Kamis (25/4).
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Komisi I DPR, Mahfudz Siddiq menyayangkan adanya penembakan terhadap dua warga oleh TNI AU. Peristiwa itu diawali adanya bentrok
BERITA TERKAIT
- Pj Gubernur Sumut Jajaki Kerja Sama Pendidikan dan Perdagangan dengan Jepang
- Forum Kiai Jakarta Sebut Pernyataan Suswono Bukan Penistaan Nabi Muhammad
- Bang Edi Apresiasi Bareskrim Bongkar Parbrik Narkoba Beromzet Rp 1,5 Triliun
- BAZNAS Salurkan Bantuan Pangan dan Infrastruktur Rp 112, 1 Miliar untuk Palestina
- Penempatan Guru PPPK ke Sekolah Swasta Hampir Pasti, Mendikdasmen Abdul Mu'ti Semringah
- Bocah SD yang Terseret Arus Banjir Ditemukan Tim SAR Gabungan, Begini Kondisinya