Mabruk Alfa Mabruk, IIFPG Menggelar Kegiatan Amal untuk Lansia dan Anak Yatim
jpnn.com - JAKARTA - Ikatan Istri Fraksi Partai Golkar (IIFPG) DPR RI menggelar kegiatan amal di bulan Ramadan 1444 Hijriah, Rabu (12/4).
Kegiatan amal itu digelar di panti lansia Yayasan Al-Islah Barokah, Menteng, Jakarta Pusat.
Sejumlah pengurus IIFPG, antara lain, Rita Ace Hasan Syadzily, Hajrah Hamka B Kadi, dan Eny Misbakhun, hadir langsung pada baksos tersebut.
Para istri dari legislator Partai Golkar itu melaksanakan bakso untuk berbagi kepada orang-orang yang membutuhkan.
"Kami ingin di bulan suci Ramadan ini, bapak, ibu lansia juga bisa merasakan kebahagian dan keberkahan bulan Ramadan sebagaimana yang kami rasakan,” kata Ketua IIFPG Lita Adies Kadir dalam sambutannya pada kegiatan itu.
Lita menjelaskan IIFPG selalu menggelar kegiatan amal setiap Ramadan.
Pada Ramadan kali ini, IIFPG memilih panti lansia Yayasan Al-Islah Barokah sebagai lokasi baksos.
Dalam baksos tersebut, IIFPG membagi-bagikan bingkisan Ramadan berupa sarung, handuk, diaper atau popok sekali pakai bagi lansia, susu, biskuit, dan sejumlah uang tunai kepada para penghuni dan pembina panti lansia Yayasan Al-Islah Barokah.
Ikatan Istri Fraksi Partai Golkar (IIFPG) DPR RI menggelar kegiatan amal di bulan Ramadan 1444 Hijriah. Mabruk alfa mabruk.
- Legislator PKS Beri Solusi Cuan Digital yang Halal Ketimbang Main Judol
- Yoyok NasDem Minta BIN Melaksanakan Tugasnya Bekerja Profesional di Pilkada
- Sah! Ariawan Kembali Pimpin Koordinatoriat Wartawan Parlemen
- Ibas Ajak Perempuan Sadar Akan Potensinya
- Komisi IX dan Menaker Raker di DPR, Isu PT Sritex Pailit Jadi Sorotan
- Di Hadapan Anggota DPR, Romo Paschal Ungkap Skenario Mengkriminalisasi Ipda Rudy