Mabuk, Bupati Gebuk Ketua Fraksi PDIP

Mabuk, Bupati Gebuk Ketua Fraksi PDIP
Mabuk, Bupati Gebuk Ketua Fraksi PDIP
KEFA-Hajatan peletakan batu pertama pembangunan gedung sekretariat DPC PDI-P Kabupaten TTU yang dihelat di jalan Sisingamangaraja, Kelurahan Kefa Selatan, Kecamatan Kota Kefamenanu, persisnya di samping terminal bus AKDP TTU, berujung adu jotos.

Aksi tak terpuji itu terjadi sekira pukul 17.00 Wita, di lokasi yang akan dibangun gedung sekretariat DPC PDI-P Kabupaten TTU. Selain menggelar syukuran peletakan batu pertama, para pengurus juga terlibat minuman keras (Miras). Akibatnya, dalam kondisi mabuk, aksi adu jotos pun terjadi.

Informasi yang berhasil dihimpun Timor Express (Grup JPNN) dari beberapa saksi mata di lokasi menyebutkan aksi itu terjadi antara sesama petinggi DPC PDI-P Kabupaten TTU. Ketua DPC PDI-P, Raymundus Sau Fernandes yang juga menjabat sebagai Bupati TTU itu sempat memukul Charlos Sonbai, ketua Fraksi PDIP DPRD TTU dan Charlos Sonbay. Tidak diketahui pemicunya apa.

Tak tinggal diam, Charlos pun menuju ke arah Marthen Duan dan membantingnya. Saling pukul serta tarik menarik pun terjadi hingga para pelaku pun disingkirkan dari lokasi kejadian. Beberapa kader dan simpatisan yang ada di lokasi pun langsung berusaha melerai aksi adu jotos itu.

KEFA-Hajatan peletakan batu pertama pembangunan gedung sekretariat DPC PDI-P Kabupaten TTU yang dihelat di jalan Sisingamangaraja, Kelurahan Kefa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News