Macet Buyarkan Upaya Sefti Berbuka Bareng Fathanah
Senin, 22 Juli 2013 – 23:12 WIB
JAKARTA - Macetnya lalu lintas Jakarta membuyarkan keinginan pedangdut Sefti Sanustika untuk berbuka puasa bersama suaminya, Ahmad Fathanah di sela-sela persidangan di Pengadilan Tipikor. Padahal, Sefti sudah berupaya tepat waktu menemui suaminya yang kini menjadi terdakwa perkara dugaan suap pengurusan kuota impor daging sapi dan pencucian uang itu.
Karena telat sampai Pengadilan Tipikor maka Sefti harus menelan rasa kecewa. "Ya, kecewa banget," ujar Sefti di sela-sela persidangan ata suaminya di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (22/7) petang.
Baca Juga:
Kekecewaan itu bertambah lantaran Sefti telah banyak membawakan makanan kesukaan Fathanah. "Padahal aku sudah siapin makanan kesukaan bapak. Tapi tadi macet banget jalannya," ungkap ibu satu anak ini.
Karenanya Sefti berjanji akan berupaya bisa buka puasa bersama Fathanah pada persidangan berikutnya. "Nanti pas sidang lagi saya mau buka puasa bersama bapak," ujarnya. (boy/jpnn)
JAKARTA - Macetnya lalu lintas Jakarta membuyarkan keinginan pedangdut Sefti Sanustika untuk berbuka puasa bersama suaminya, Ahmad Fathanah di sela-sela
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Bea Cukai Tingkatkan Kompetensi dan Kepatuhan Perusahaan AEO
- Satpol PP Jakarta Siagakan 3.677 untuk Jaga Gereja saat Natal
- Ada Informasi Sekjen PDIP Jadi Tersangka? KPK Bilang Begini
- Dishub Jakarta Tiadakan Ganjil Genap saat Natal dan Tahun Baru
- Polda Maluku Tarik Seluruh Senjata Api Personel, Lalu Disimpan di Gudang Logistik
- Chico Hakim Sebut Kabar Hasto Kristiyanto Tersangka KPK Kental Muatan Politik