Macet Merak Belum Teratasi
Menhub Tak Jamin Dapat Atasi Kemacetan
Minggu, 06 Maret 2011 – 12:41 WIB
MERAK - Menteri Perhubungan (Menhub) Freddy Numberi tidak berani menjamin bahwa kemacetan di Pelabuhan Penyeberangan Merak hingga memasuki tol Merak-Tangerang bisa segera teratasi. Pemerintah tidak bisa menargetkan kapan kemacetan segera berakhir.
"Ini kan relatif, bisa satu minggu selesai, satu bulan selesai, atau dua bulan belum selesai," kata Freddy saat melakukan kunjungan ke PT Indonesia Ferry Cabang Utama Merak, Kota Cilegon, untuk melihat kondisi kemacetan, Sabtu (5/3).
Baca Juga:
Kedatangan Menhub didampingi Dirjen Hubungan Darat Suroyo Alimoeso, Direktur LLASDP Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Wiratno, Ketua DPP Gabungan Pengusaha Sungai Danau dan Penyeberangan (Gapasdap) Syafrudin serta Komisaris Utama PT Indonesia Ferry Sulaiman Basyir.
Menurut Menhub, perlu koordinasi khusus antara sejumlah pihak dalam penanganan kemacetan yakni mulai dari penambahan kapal bantuan, penambahan trip (pejalanan) kapal, serta mengevaluasi aturan docking (perbaikan). "Ini perlu koordinasi termasuk menambah kapal bantuan dari pihak asing. Penambahan trip harus benar-benar diupayakan baik oleh Gapasdap atau PT Indonesia Ferry," paparnya.
MERAK - Menteri Perhubungan (Menhub) Freddy Numberi tidak berani menjamin bahwa kemacetan di Pelabuhan Penyeberangan Merak hingga memasuki tol Merak-Tangerang
BERITA TERKAIT
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom
- Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Banyuasin, 8 Orang Ditangkap
- Kinerja Transparan, Pemkab Bekasi Raih Predikat Kabupaten Informatif
- Pemda Mengasumsikan 2025 Masih Ada Honorer, Gaji Jangan Lagi 3 Bulan Sekali