Macet Parah di Jalur Mudik Brebes-Purwokerto

jpnn.com - BREBES - Kemacetan parah terjadi di Brebes menuju Purwokerto. Sejak siang tadi kendaraan roda empat ataupun lebih masih sulit untuk bergerak. Kemacetan ini terjadi dari pintu tol Pejagan.
"Dari tol Pejagan sudah mulai berhenti total. Sekarang posisi masih di Brebes, dari jam 2 siang posisi enggak bergerak dari arah Brebes yang mau ke arah Purwokerto sampai sekarang," keluh Adityo pada JPNN, Sabtu (26/7) malam.
Hal ini sontak membuat para pengendara emosi lantaran sudah berjam-jam kendaraannya tak juga melaju. Kekesalan ini diperparah dengan minimnya petugas polisi yang mengatur lalu lintas di sepanjang jalan Brebes menuju Purwokerto.
"Emosi pengendara juga udah tinggi, masa dari tadi siang enggak gerak-gerak. Enggak ada polisi, belum liat polisi dari tadi malah," sesalnya.
Menurutnya, tahun ini merupakan mudik terparah yang pernah ia rasakan. "Bukan parah aja, emang sungguh parah, mudik tahun ini menyebalkan," katanya meluapkan emosi. (chi/jpnn)
BREBES - Kemacetan parah terjadi di Brebes menuju Purwokerto. Sejak siang tadi kendaraan roda empat ataupun lebih masih sulit untuk bergerak. Kemacetan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung