Madrid Ingin Boyong Penyerang Tajam Ini dari Everton
jpnn.com - REAL Madrid dikabarkan tertarik memboyong, Romelu Lukaku dari Everton dengan nilai transfer mencapai 60 juta pundsterling di musim panas mendatang.
Dilansir The Sun, manajemen Real Madrid sudah menghubungi agen Lukaku, Mino Raiola untuk membicarakan hal itu. Bahkan Madrid juga sempat mengirimkan pemandu bakat mereka untuk mengamati aksi pemain 22 tahun itu secara langsung di Goodison Park.
Keinginan Madrid mendatangkan pemain asal Belgia ini untuk mempertajam lini depan mereka, usai musim ini gagal membendung dominasi Barcelona dan trio penyerang mereka di La Liga.
Lukaku sendiri tampil tajam musim ini, dengan mencetak 25 gol di semua musim kompetisi, dan lantas hal tersebut membuat Los Blancos tertarik.(ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Live Streaming PSS Sleman Vs Persebaya: Misterius
- Van Dijk: Patrick Kluivert Pelatih Tenang, Harapan Baru Sepak Bola Indonesia
- Resmi, Herry IP Jadi Pelatih Ganda Putra Malaysia
- Live Streaming PSBS Biak Vs Persib: Jangan Salah Waktu
- Sejumlah Pilar Persib Absen, Bojan Hodak Beri Tantangan kepada Pemain Cadangan
- Ekspektasi Tinggi Bojan Hodak Terhadap Gervane Kastaneer, Ini Alasannya