Madrid Ingin Boyong Penyerang Tajam Ini dari Everton

jpnn.com - REAL Madrid dikabarkan tertarik memboyong, Romelu Lukaku dari Everton dengan nilai transfer mencapai 60 juta pundsterling di musim panas mendatang.
Dilansir The Sun, manajemen Real Madrid sudah menghubungi agen Lukaku, Mino Raiola untuk membicarakan hal itu. Bahkan Madrid juga sempat mengirimkan pemandu bakat mereka untuk mengamati aksi pemain 22 tahun itu secara langsung di Goodison Park.
Keinginan Madrid mendatangkan pemain asal Belgia ini untuk mempertajam lini depan mereka, usai musim ini gagal membendung dominasi Barcelona dan trio penyerang mereka di La Liga.
Lukaku sendiri tampil tajam musim ini, dengan mencetak 25 gol di semua musim kompetisi, dan lantas hal tersebut membuat Los Blancos tertarik.(ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Atletico Madrid vs Barcelona, Hansi Flick: Mereka Memiliki Tim yang Fantastis
- Percasi Gelar Kejuaraan Catur Cepat untuk Lahirkan Grandmaster Baru
- Hasil Kualifikasi MotoGP Argentina: Marc Marquez Ukir Torehan Spesial
- Luncurkan Purwokerto Half Marathon 2025, Sekretaris Provinsi Jateng: Kami Targetkan 8.000 Pelari
- Timnas Indonesia Langsung Bertolak ke Australia Besok Malam, Tidak Ada Sesi Latihan di Jakarta
- Sofie Imam, Pria Situbondo yang Jadi Asisten Pelatih Fisik Timnas Indonesia