Madrid Siap Melepas Bek Produktifnya ke MU, Segio Ramos juga Berpotensi Dilepas

jpnn.com, SPANYOL - Real Madrid dikabarkan siap melepas bek Raphael Varane ke Manchester United, pada bursa transfer musim panas ini.
Menurut laporan Manchester Evening News, Madrid pesimistis tentang kemungkinan Varane menerima tawaran kontrak baru mereka dan lebih memilih menjual sang pemain dibandingkan membiarkannya pergi dengan gratis tahun depan.
Varane menilai bahwa tawaran kontrak Real Madrid masih terlalu kecil dibandingkan gaji tertinggi beberapa rekan satu timnya.
Real telah bahkan menjanjikan posisi kapten klub dalam tawaran kontrak mereka ke Varane, tetapi bek tengah itu terbuka untuk pergi setelah sedekade bermain di Bernabeu.
Laporan media Spanyol pada Januari mengungkapkan, utang Madrid telah meningkat menjadi 901 juta euro (sekitar Rp 15,5 triliun) dengan utang bersih mencapai 355 juta euro (sekitar Rp 6,12 triliun).
Madrid perlu memangkas biaya mereka bila ingin mendatangkan target utama mereka, Kylian Mbappe dari Paris Saint-Germain.
Kapten Sergio Ramos juga berpotensi dilepas Madrid setelah setelah 16 tahun berkarier membela Los Blancos.
United memprioritaskan transfer bek tengah untuk menjadi mitra Harry Maguire di bursa transfer musim panas dan Varane adalah telah lama menjadi target utama klub berjuluk 'Setan Merah'.(Antara/jpnn)
Real Madrid dikabarkan siap melepas bek produktifnya pindah ke Manchester United, musim panas nanti. Sergio Ramos juga berpotensi dilepas.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Klopp Dirumorkan Bakal Melatih Real Madrid, Agen Buka Suara
- Taklukkan Lyon, MU Melaju ke Semifinal Liga Europa
- Semifinal Liga Europa: MU Kembali Berjodoh dengan Tim Asal Basque
- Liga Europa: Catatan Unik Manchester United Setelah Masuk Semifinal
- Komentar Ancelotti Seusai Real Madrid Tersingkir dari Liga Champions
- Real Madrid vs Arsenal: Ketika Meriam London Runtuhkan Bernabeu, Tercipta Sejarah