Madrid Vs Girona 4-0, Spektakuler, Cek Klasemen La Liga
jpnn.com - MADRID - Real Madrid memenangi perkaranya versus Girona di La Liga dengan cara yang spektakuler.
Madrid, pemimpin klasemen sementara, menjamu peringkat kedua Girona pada pekan ke-24 di Santiago Bernabeu, Minggu (11/2) dini hari WIB.
Girona datang ke kandang Madrid dengan modal sebagai tim yang belum pernah kalah pada laga tandang (delapan menang, tiga imbang) dan pasukan dengan koleksi mencetak gol paling banyak (52) di liga.
Namun, rekor mentereng Girona itu runtuh di Santiago Bernabeu. Real Madrid menang 4-0. Girona pun merasakan kekalahan pertama saat away dan harus berbagi tempat sebagai tim yang paling subur dengan El Real.
#LALIGAHighlights | Real Madrid 4-0 Girona FC
Watch the highlights!#LALIGAEASPORTS pic.twitter.com/CfhN1bxYka— LALIGA English (@LaLigaEN) February 10, 2024
Tuan rumah berpesta. Empat gol ke gawang Girona semuanya bukan gol 'kaleng-kaleng', dua dari Jude Bellingham, satu dari Vinicius Junior, satu lagi dari Rodrygo Goes.
Real Madrid pun makin kokoh di puncak klasemen dengan selisih lima poin dari Girona.
Simak kata Carlo Ancelotti setelah laga Real Madrid vs Girona di Santiago Bernabeu.
- Cedera ACL, Bek Real Madrid Eder Militao segera Menjalani Operasi
- Real Madrid Menang 4-0 Atas Osasuna, Vinicius Junior Cetak Hattrick
- Hasil Liga Champions: Real Madrid dan Manchester City Keok
- AC Milan Gulung Real Madrid, Rekor Langka Tercipta
- Hasil Liga Champions: Banjir Kejutan
- Tijjani Reijnders Sumbang 1 Gol, AC Milan Lumat Real Madrid