Madrid vs Granada: Ajang Pembuktian Trio Pesakitan El Real
jpnn.com, MADRID - Real Madrid akan menjamu Granada pada pekan ke-23 La Liga di Estadio Santiago Bernabeu, Senin (7/2) dini hari WIB.
El Real diprediksi masih tidak bisa diperkuat Karim Benzema di laga ini.
Absennya bomber Prancis itu seharusnya menjadi ajang unjuk gigi bagi trio penyerang Madrid, Luka Jovic, Eden Hazard, dan Gareth Bale.
Tiga nama tersebut diketahui masih kesulitan untuk memberikan dampak bagi El Real.
Untuk Jovic, striker Serbia itu nyaris tidak melakukan apa-apa untuk Madrid. Sejak diboyong dari Eintracht Frankfurt seharga EUR 60 juta, Jovic hanya mengemas tiga gol dan empat assist.
Adapun Hazard, sinarnya masih redup tidak seperti kala membela Chelsea. Padahal bersama The Blues, kapten Timnas Belgia itu mampu menghasilkan 50 gol dan 53 assist dari 194 laga.
Penampilan Hazard benar-benar menurun bersama Madrid karena hanya menyumbang enam gol dan sepuluh assist dari 61 laga.
Cedera menjadi salah satu faktor yang membuat winger 28 tahun itu kurang berkembang di Real Madrid.
Duel Real Madrid vs Granada menjadi ajang pembuktian bagi trio pesakitan El Real.
- Cedera ACL, Bek Real Madrid Eder Militao segera Menjalani Operasi
- Real Madrid Menang 4-0 Atas Osasuna, Vinicius Junior Cetak Hattrick
- Hasil Liga Champions: Real Madrid dan Manchester City Keok
- AC Milan Gulung Real Madrid, Rekor Langka Tercipta
- Hasil Liga Champions: Banjir Kejutan
- Tijjani Reijnders Sumbang 1 Gol, AC Milan Lumat Real Madrid