Madrid vs Muenchen: Kiriman Tuhan Bisa jadi Solusi Buat Tamu
jpnn.com, MADRID - Superstar Kolombia, James Rodriguez bisa menjadi penentu laga Madrid vs Muenchen di Santiago Bernabeu, Rabu (2/5) dini hari nanti.
Rodriguez langsung nyetel pada musim pertamanya bersama Bayern Muenchen. Berstatus pinjaman dari Real Madrid selama dua musim, James pelan tapi pasti menjadi idola baru fan Bayern. Predikat pemain terbaik Bayern Januari 2018 pun ditahbiskan kepada pemain 26 tahun tersebut.
Fan Die Roten bakal berharap banyak kepada James saat Bayern menantang Real dalam leg kedua semifinal Liga Champions di Santiago Bernabeu (siaran langsung SCTV/beIN Sports 1 pukul 01.45 WIB).
Untuk kali pertama sejak pindah ke Bayern musim panas lalu, James akan kembali ke Bernabeu sebagai seteru. Meski Bayern kalah 1-2 dalam leg pertama di Allianz Arena pekan lalu (26/4), James sejatinya sudah menunjukkan bahwa Real membuat keputusan salah dengan ’’menyingkirkannya’’. Dia memberikan assist kepada Joshua Kimmich. Total, James sudah mengoleksi 13 assist dan enam gol.
Seiring dengan macetnya keran gol Robert Lewandowski maupun Thomas Mueller, cederanya Arjen Robben, dan menuanya Franck Ribery, James bisa menjadi solusi bagi Bayern di Bernabeu. ’’James tiga musim di sana (Bernabeu) dan paling familier di antara para pemain kami lainnya,’’ kata Direktur Olahraga Bayern Hasan Salihamidzic sebagaimana dilansir Bild. ’’Dia bisa menjadi senjata kami,’’ imbuhnya.
Der trainer Bayern Jupp Heynckes di situs resmi klub malah menyebut James adalah kiriman dari Tuhan setelah disia-siakan Real. Heynckes juga menyesal tidak punya cukup waktu untuk melatih James. ’’Dia bisa lebih baik musim depan,’’ kata Heynckes.
Bagaimana dengan James? Top skorer Piala Dunia 2014 itu mengakui, melawan Real di Bernabeu bakal meningkatkan adrenalinnya. ’’Tapi, saya tak pernah menganggapnya (pertandingan melawan Real) sebagai balas dendam. Saya hanya ingin membantu Bayern meraih hasil positif setelah hasil kurang bagus di pertemuan pertama,’’ tuturnya kepada ESPN. (dra/c19/dns)
Duel Madrid vs Muenchen di Santiago Bernabeu, Rabu (2/5) dini hari nanti bakal menjadi laga comeback James Rodriguez ke Santiago Bernabeu.
Redaktur & Reporter : Adek
- Tak Diduga, Ini Pemuncak Klasemen Sementara Liga Champions
- Liga Champions: Raphinha Hattrick, Barcelona Menang 4-1 atas Bayern
- Liga Champions: Erling Haaland Cetak Brace, City Menang 5-0 Atas Sparta Praha
- Gasak Bayern Munchen, Barcelona Menyamai Rekor Spesial Real Madrid
- Memutus Kutukan, Barcelona Bantai Bayern Munchen
- Real Madrid vs Dortmund: Hattrick Vinicius Jr Mewarnai Comeback Los Blancos