Madura United Desak LIB Segera Bagikan Pendapatan Hak Siar

jpnn.com, MADURA - Manajer Madura United Haruna Soemitro mengaku belum mendapat bocoran informasi terkait posisi rating mereka sepanjang Liga 1 2017 berlangsung.
"Namun, kami tidak mempermasalahkan itu. Kami hanya butuh kepastian kapan hak siar itu bisa segera dibagikan," ucap Haruna, Jumat (29/12).
PT Liga Indonesia Baru (LIB) sendiri memang tidak membeber klub yang memperoleh rating tertinggi musim lalu.
Namun, pada Oktober lalu, PT LIB sempat merilis data sementara empat klub yang menduduki rating paling tinggi.
Keempat klub itu adalah Persib Bandung, Persija Jakarta, Arema FC, dan Bali United.
Rating itu akan menentukan besaran pendapatan yang diterima klub.
Nah, kapan pembagian hak siar itu bisa sampai ke tangan klub?
CEO PT LIB Risha Adi Wijaya mengatakan, mereka berencana membahasnya bersama klub dalam waktu dekat.
Manajer Madura United Haruna Soemitro mengaku belum mendapat bocoran informasi terkait posisi rating mereka sepanjang Liga 1 2017 berlangsung.
- Dewa United Mendekat dan Bali United Krisis, Persib Waspada
- Pukul PSS Sleman, Dewa United Pangkas Jarak dengan Persib
- Dramatis! 5 Gol Mewarnai Semen Padang Vs PSIS Semarang, Cek Klasemen
- Persib vs Bali United: Pengakuan Marc Klok soal Serdadu Tridatu
- Persib vs Bali United: Maung Bandung Bidik Poin Penuh
- Live Streaming Semen Padang Vs PSIS Semarang, Seharusnya Seru