Maestro Lukis Srihadi Meninggal Dunia, Seniman hingga Kolektor Seni Berduka
jpnn.com, JAKARTA - Pelukis Srihadi Soedarsono Adhikoesoemo dikabarkan meninggal dunia.
Maestro lukis berusia 90 tahun itu mengembuskan napas terakhir pada Sabtu, 26 Februari 2022 pukul 05.15 WIB di kediamannya, Bandung.
Jenazah Srihadi Soedarsono Adhikoesoemo disemayamkan di Aula Timur Institut Teknologi Bandung (ITB) dan disalatkan di Masjid Salman.
Selanjutnya, jenazah akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.
Kabar duka tersebut juga dibagikan akun media sosial ITB.
Mendiang Srihadi merupakan lulusan Fakultas Seni Rupa di ITB dan pernah mengajar sebagai dosen.
Kolektor seni yang juga pemilik Galeri Apik Jakarta Raden Rahmat Bastian, mengatakan bahwa Srihadi merupakan sosok yang luar biasa.
"Dunia seni rupa dunia juga sangat kehilangan dengan meninggalnya almarhum, karena karya-karya Prof. Srihadi Soedarsono sangat unik, langka dalam goresan dan kombinasi warna pilihannya," kata Rahmat, Sabtu (26/2).
Maestro lukis Srihadi Soedarsono Adhikoesoemo meninggal dunia hari ini, seniman hingga kolektor berduka.
- Pemberedelan Pameran Lukisan Pernah Bikin Yos Suprapto Kaya Raya, Begini Ceritanya
- Lukisan Aktivis
- Amnesty International Bela Pelukis Yos Suprapto, Sebut Kebebasan Berekspresi dalam Bahaya
- Kritikus Seni Ungkap Lukisan Yos Suprapto Sempat Dilihat Kurator dan Tak Dipermasalahkan
- Sosiolog UI Sebut Lukisan Yos Suprapto Tak Melanggar Etika dan Relevan dengan Isu Pangan
- Kantor Pusat BNI Pajang Karya Lukis 7 Seniman Visual Muda Disabilitas