MAF Asyik Main Burung, Ujungnya Pahit
jpnn.com, PALEMBANG - Asyik bermain burung, MAF (14) tak sadar jika sepeda motornya dibawa kabur oleh orang tak dikenal di Jalan Musyawarah, Lorong Sehati, Palembang, pada Selasa lalu.
Setelah sadar motornya dicuri, MAF langsung menceritakan kejadian itu kepada ayahnya, Supriyanto (44).
“Motor Honda BeAT berpelat BG 6176 ADQ digunakan anak saya MAF untuk bermain burung, di tempat kejadian perkara (TKP),” jelas Supriyanto kepada petugas SPKT Polrestabes Palembang, Kamis (26/5).
Kemudian tiba-tiba ada seorang pria tidak dikenal menghampiri MAF dan mengajak berjalan untuk melepaskan burung.
Akhirnya, kata Supriyanto, anaknya bersama terlapor berboncengan.
Saat saksi dan pelaku kembali menuju garis finis gelanggang burung, motor yang digunakan anaknya diambil oleh pelaku.
“Saat itu kunci motor masih berada di kontaknya, sedangkan anak saya asyik bermain burung. Sehingga pelaku kabur membawa motor,” jelas dia.
“Memang awalnya pelaku ingin meminjam motor itu, tetapi tidak diperbolehkan anak saya sehingga dia membawa kabur motor,” kata Supriyanto.
MAF meminjam sepeda motor ayahnya untuk bermain di Jalan Musyawarah, Lorong Sehati, Palembang, pada Selasa lalu. Namun, ujungnya jadi pahit
- Berkas Kasus Pembunuhan di Talang Kerikil Segera Dilimpahkan ke Kejaksaan
- Pria Korban Penembakan di Balaraja Meninggal Dunia, Pelakunya
- Begini Nasib 3 Remaja Pemerkosa Siswi SMP yang Tewas di Kuburan Cina
- 9 Fakta Pembunuhan Siswi SMP di Palembang, dari Cinta Bertepuk Sebelah Tangan sampai Tahlilan
- Pembunuh dan Pemerkosa Siswi SMP di Palembang Ikut Tahlilan di Malam Pertama
- Siswi SMP Diperkosa dan Dibunuh 4 Remaja di Kuburan Cina, Polisi Ungkap Motif