Mahasiswa Adelaide Ini Dihukum Sembilan Tahun Penjara Membunuh Ibu Sendiri

Seorang mahasiswa hukum asal Adelaide (Australia Selatan) yang membunuh ibunya sendiri telah dikenai hukuman penjara sembilan tahun.
Wei Li membunuh ibunya Emma Mae Tien (41) di rumah mereka di Burnside di kawasan pemukiman elit di Adelaide di tahun 2011.
Dalam pembelaannya, Wei Li mengatakan dia membunuh ibunya sebagai tindakan pembelaan diri setelah mengalami tekanan fisik dan emosi selama bertahun-tahun dari ibunya.
Keluarga mereka sebelumnya pindah dari China ke Adelaide.
Dalam sidang di Mahkamah Agung Australia Selatan, juri menyatakan Wei Li tidak bersalah melakukan pembunuhan, namun bersalah untuk tuduhan lebih rendah yaitu pembunuhan tidak terencana (manslaughter).
Wei Li mengatakan dia sudah lama mendapatkan tekanan fisik dan emosi dari ibunya.
Hakim Trish Kelly mengatakan kepada terdakwa bahwa dia menolak alasan soal pembelaan diri dan mengatakan terdakwa adalah seorang anak muda yang lebih mencintai dirinya sendiri dan berusaha menipu untuk mempertahankan diri.
Hakim mengatakan menerima alasan bahwa ibunya sangat keras dalam mendidik anaknya, namun mengatakan bahwa itu tidak bisa menjadi alasan pembunuhan.
Seorang mahasiswa hukum asal Adelaide (Australia Selatan) yang membunuh ibunya sendiri telah dikenai hukuman penjara sembilan tahun.Wei Li membunuh
- Dunia Hari Ini: Ledakan Bus di Israel Diduga 'Serangan Teror'
- Pelajar di Luar Negeri Ikut Dukung Aksi 'Indonesia Gelap'
- Dunia Hari Ini: Presiden Prabowo Subianto Lantik 481 Kepala Daerah
- Dunia Hari Ini: Bus Terjun ke Jurang di Bolivia, 30 Orang Tewas
- Omon-Omon Pemangkasan Anggaran: Efisiensi yang Kontradiktif?
- Dunia Hari Ini: Pesawat Delta Air Terbalik, Tak Ada Korban Jiwa