Mahasiswa ANU di Canberra Ini Dinobatkan Sebagai Barista Terbaik Se-Australia

Persiapan untuk kompetisi itu dimulai sekitar enam bulan sebelum acara berlangsung.
Sekitar satu bulan sebelum kompetisi, Hugh berlatih hingga 6 jam per hari.
"Saya belum pernah melihatnya begitu fokus dalam hidupnya," ujar Sasa Sestic, mentor Hugh, sesama peraih gelar Barista Terbaik.
Ia berkata, "Melihat Hugh dan saya menang, cerita yang luar biasa ini terus berlanjut dan semakin baik dan lebih baik!. Kami memiliki dua juara Barista Australia dari Canberra dan saya pikir ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan!."
Sasa dinobatkan sebagai barista terbaik di dunia pada kejuaraan internasional di Seattle, tahun lalu.
Ia mengatakan, sejak memenangi gelar juara dunia itu, bisnisnya telah tumbuh sekitar 30%.
Ia saat ini mempekerjakan hingga 75 orang di seluruh wilayah Canberra dan sekitarnya, dan di paruh kedua 2016, perusahaannya bersiap-siap untuk memperluas pasar ke Sydney.
Lulusan sekolah bisnis, Hugh Kelly, mengaku selalu kompetitif dalam hidupnya. Meski masih berkuliah, ia serius menekuni pekerjaan paruh waktunya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Reformis, Meninggal Dunia pada Usia 88 tahun
- Dunia Hari Ini: PM Australia Sebut Rencana Militer Rusia di Indonesia sebagai 'Propaganda'
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia