Mahasiswa Bandung Tampilkan Busana Sopan Pada Ajang Adelaide Fashion Festival

Sejumlah mahasiswa Indonesia dan Australia berkolaborasi di ajang Adelaide Fashion Festival, menampilkan busana sopan dan berharap mendesain ulang persepsi tentang busana Islami.
Salah satunya Anita Yuni, dari mahasiswa Islamic Fashion Institute Bandung, menampilkan koleksinya bersama mahasiswa TAFE Australia Selatan.
Menurut dia, pakaian modis yang sesuai budaya merupakan bagi wanita Muslim di seluruh dunia.
Dia berharap koleksi busana yang mereka tampilkan, bersama dengan desainr Paolo Sebastian, bisa membuat busana Muslim lebih menarik bagi khalayak luas.
"Saya pikir busana modis juga bisa dikenakan wanita yang tak mengenakan jilbab. Untuk musim dingin atau musim gugur, mereka bisa mengenakan desain itu," ujarnya.

Menurut mahasiswa Adelaide Jade Barker dunia mode mulai memperhatikan busana sopan dan tertutup. Dia ingin jadi bagian dari gerakan fashion ini.
"Saat ini desain tunik sangat longgar dan sedikit klise sehingga busana tunik tak berkembang," kata Jade.
- Dunia Hari Ini: Ledakan Bus di Israel Diduga 'Serangan Teror'
- Pelajar di Luar Negeri Ikut Dukung Aksi 'Indonesia Gelap'
- Dunia Hari Ini: Presiden Prabowo Subianto Lantik 481 Kepala Daerah
- Dunia Hari Ini: Bus Terjun ke Jurang di Bolivia, 30 Orang Tewas
- Omon-Omon Pemangkasan Anggaran: Efisiensi yang Kontradiktif?
- Dunia Hari Ini: Pesawat Delta Air Terbalik, Tak Ada Korban Jiwa