Mahasiswa Demo di DPR, Aura Kasih: Salut!

Mahasiswa Demo di DPR, Aura Kasih: Salut!
Aktris sekaligus penyanyi Aura Kasih. Foto : Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Aura Kasih mengomentari aksi demonstrasi mahasiswa di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Pesohor kelahiran 26 Februari 1987 itu mengaku hanya bisa menyemangati para demonstran yang berjuang menolak RUU KUHP.

"Hanya bisa menyampaikan semangat di IG. Untuk semua mahasiswa yang berdemo," ungkap Aura Kasih lewat akun Instagram miliknya, Kamis (26/7).

Pelantun Mari Bercinta itu mendoakan aksi demonstrasi para mahasiswa membuahkan hasil. Sehingga RUU KUHP yang penuh kontroversi dibatalkan.

"Semoga suara kalian dan kita sebagai rakyat didengar," ucap ibu satu anak itu.

Pada akhir tulisan, Aura Kasih kembali mengungkapkan kekaguman kepada mahasiswa yang ikut demonstrasi.

"Salut! di era milenial ini, masih banyak mahasiswa yang perduli akan masa depan bangsa," tutup Aura Kasih. (mg3/jpnn)

Penyanyi Aura Kasih salut dengan mahasiswa yang melakukan aksi demonstrasi di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News