Mahasiswa Ditemukan Tewas Mengenaskan di Rumah Kontrakan, Ternyata Ini yang Terjadi
jpnn.com, KAYUAGUNG - Seorang mahasiswa berinisial AP, 22, ditemukan tewas mengenaskan di rumah kontrakannya di Jalan Beringin II, Perumahan Sukadana, Kelurahan Sukadana, Kecamatan Kayuagung, Ogan Komering Ilir (OKI), Sumsel, Senin (13/6) malam.
Herman, pemilik kontrakan mengatakan tubuh korban ditemukan pertama kali oleh kakak perempuannya. Posisinya tergantung pada seutas tali yang mengikat leher korban.
“Kakak saya mengetuk pintu kamar, korban tidak menyahut, sehingga langsung membuka pintu kamar dan menemui korban sudah tergantung,” kata Herman.
Saat ditemukan pertama kali, korban dalam keadaan sudah meninggal dunia. Badan sudah mengeras. Setelah itu, jenazah korban langsung dibawa ke RSUD Kayuagung.
“Jenazah telah dibawa oleh pihak keluarga ke rumahnya di Kabupaten Muara Enim. Di mana korban dan kakaknya ini memang berasal dari Kabupaten Muara Enim. Sekitar pukul 08.00 WIB, sudah dibawa dan kini telah dimakamkan,” jelas Herman.
Korban tinggal bersama kakak perempuannya berinisial YAP (28) yang bekerja sebagai ASN di Kayuagung. Sudah mengontrak di kontrakan milik Herman, selama kurang lebih satu tahun.
Baca Juga: Perintah Kombes Ngajib Tegas: Tangkap Pelaku dalam Waktu Kurang dari 12 Jam
“Jadi sudah setahun mereka tinggal disini, keduanya sama-sama belum menikah (status adek dan kakak kandung). Setahu Saya selama ini mereka terlihat rukun dan tidak pernah terdengar keributan. Sedangkan korban sendiri orangnya sopan dan santun, serta rajin beribadah,” terangnya.(nis/sumeks)
Seorang mahasiswa di Kecamatan Kayuagung, Ogan Komering Ilir (OKI), Sumsel, berinisial AP, 22, ditemukan tewas mengenaskan di rumah kontrakannya, Senin malam.
Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean
- Edarkan Narkoba di Muara Enim, Pria Ini Akhirnya Ditangkap
- Pelaku Utama Perampokan ASN Dinkes Sumsel Ditangkap, Nih Tampangnya
- 8 Daerah di Sumsel Menetapkan Kepala Daerah
- Unika Atma Jaya Resmikan School of Bioscience, Technology, and Innovation
- Korupsi Dana PIP Universitas Bandung yang Merugikan Mahasiswa
- Polisi Ringkus Pencuri Kabel di Areal PLTU Sumsel