Mahasiswa Indonesia di India Juarai Festival Pemuda Dunia
Sabtu, 16 Februari 2013 – 13:31 WIB
JAKARTA - Delegasi mahasiwa Indonesia pada Festival Pemuda Dunia atau International Youth Festival 2012-2013 di Pune, India, pada 10 Februari lalu, berhasil menjadi juara pertama. Mereka berhasil menyisihkan pesaing dari 25 negara peserta, setelah menampilkan Tari Saman dari Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam. Sebelumnya para mahasiswa Indonesia pada festival itu juga menyajikan kuliner asal tanah air seperti risoles, bakwan, es buah, lapis legit dan pisang rebus. Universitas Pune merupakan salah satu perguruan tinggi ternama di India yang berdiri sejak tahun 1948 dan memiliki 170.000 mahasiswa lokal, serta mahasiswa asing dari 104 negara.
Hal ini disampaikan oleh Konsul Jenderal RI di Mumbai, India, Indra Kesuma Oesman, melalui siaran pers yang diterima JPNN, Sabtu (16/2). Indra mengatakan, ajang tahunan yang diselenggarakan oleh Universitas Pune itu mendapat sambutan luar biasa dari 1.000 tamu undangan dan masyarakat luas.
Baca Juga:
“Kegiatan ini (International Youth Festival, red) melombakan kesenian dan kebudayaan dari mahasiswa asing yang kuliah di sebanyak 40 perguruan tinggi dan politeknik afiliasi,” katanya.
Baca Juga:
JAKARTA - Delegasi mahasiwa Indonesia pada Festival Pemuda Dunia atau International Youth Festival 2012-2013 di Pune, India, pada 10 Februari lalu,
BERITA TERKAIT
- Santri Disabilitas di Bandung Terima Beasiswa Pendidikan Khusus
- Kuliah Tamu di BINUS University, Dosen FISIP UPNVJ Bicara soal Netnografi
- Siap-siap! Sumbangsih Cup 2025 Segera Digelar, Dijamin Seru dan Meriah
- Unika Atma Jaya Resmikan School of Bioscience, Technology, and Innovation
- Sandang Gelar LL.M dari Kampus Top, Fidela Gracia: Terima Kasih President University
- Memutus Rantai Kemiskinan Lewat Pendidikan, BSI Maslahat Gandeng Ganesha Operation