Mahasiswa Internasional Mulai Datang Kembali ke Perth Meski Harus Melakukan Berbagai Penyesuaian Baru
"Lebih sulit bagi mereka untuk mencerna berbagai informasi yang harus mereka terima," katanya.
Dr Ralph mengatakan saat ini keadaannya memang belum ideal, namun dia berharap universitas maupun mahasiswa internasional akhirnya bisa saling menyesuaikan diri.
"Mereka yang belajar lewat online dari negara-negara Asia Tenggara, ada kesulitan bahasa yang dihadapi. Kita harus lebih sabar menghadapi mereka dan lebih jelas dengan topik yang dibahas," katanya.
"Ini adalah keadaan normal baru. Kami semua belajar keterampilan baru. Zoom, Skype, konferensi mengunakan video adalah bagian dari kehidupan sekarang. "
Manekha Balgobin adalah mahasiswa internasional di salah satu kelas yang diajar Dr Ralph, yang mengatakan sekarang sudah menyesuaikan diri dengan belajar secara virtual.
Setelah pindah dari Mauritius ke Perth lebih dari dua tahun lalu untuk belajar, Manekha didiagnosa menderita penyakit kekebalan tubuh dan harus pindah ke Sydney untuk tinggal bersama keluarganya.
Namun, karena program online sudah dimulai karena COVID, Manekha tetap melanjutkan pendidikannya di Curtin University tanpa gangguan apa pun walau jarak Sydney dan Perth lebih dari 3.000 km jauhnya.
"Saya merasa transisi dari belajar tatap muka ke online sangat mudah bagi saya," katanya.
Sektor pendidikan internasional di Australia Barat dengan ibu kota Perth sudah hampir kembali normal, tetapi sebagian mahasiswa asing mengatakan mereka masih mengalami berbagai masalah yang disebabkan karena pandemi
- Tampil Cantik di Premiere Wicked Australia, Marion Jola Dapat Wejangan dari Ariana Grande dan Cynthia Erivo
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan