Mahasiswa ITB Diuber Pengendara Motor...Crasss, Bersimbah Darah
jpnn.com - BANDUNG - Kepolisian Daerah Jawa Barat membenarkan adanya peristiwa pembacokan yang menimpa salah satu mahasiswa Institut Teknologi Bandung (ITB), Rizal Azis Muhamad, di Jalan Ir. H. Djuanda (Dago), Kamis (20/10) dini hari.
Kejadian tersebut berlangsung sekira pukul 00.30 WIB, di dekat SPBU Dago, Kecamatan Coblong, Kota Bandung. Korban diuber oleh para pelaku yang berboncengan menumpangi sepeda motor.
Salah satu pelaku mengeluarkan senjata tajam yang diduga sebagai pedang samurai. Pelaku langsung menghunuskan senjata tersebut ke arah bagian bawah leher korban.
Akibatnya tubuh korban berlumuran darah. Beberapa saat kemudian, korban diangkut menuju Rumah Sakit Santo Borromeus.
Peristiwa tersebut dikonfirmasi oleh Kepala Bidang Humas Polda Jabar, Komisaris Besar Polisi Yusri Yunus, Jumat (21/10). Yusri mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan pengembangan kasus tersebut.
"Perkembangannya nanti diberi tahu, saat ini kita sedang dalami," kata Yusri saat dihubungi. (rmol/dil/jpnn)
BANDUNG - Kepolisian Daerah Jawa Barat membenarkan adanya peristiwa pembacokan yang menimpa salah satu mahasiswa Institut Teknologi Bandung (ITB),
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Warga Semarang Tewas Diduga Dipukuli Oknum Polisi Jogja
- Rekonstruksi Penembakan Bos Rental Mobil oleh Oknum TNI AL, Rizky Ungkap Hal Ini
- Oknum TNI AL Peragakan Penembakan Bos Rental Mobil, Keluarga Korban Emosional
- ASN Pemkab Muna Dibunuh di Kamar Hotel Kendari
- 5 Pengeroyok Dudung SP Ditangkap, Ternyata Ini Motifnya
- Cuma Bayar Rp 15 Ribu Bisa Menonton Video Porno Sepuasnya