Mahasiswa Jatuh dari Lantai 21, Innalillahi…
jpnn.com - PEKANBARU - Pembangunan gedung Hotel Grand Swiss Belinn di Komplek SKA Co Ex Jalan Soekarno Hatta Pekanbaru, Riau, menelan korban.
Seorang mahasiswa yang nyambi sebagai pekerja finishing Arzimon Priyadi (21) meregang nyawa, Rabu (20/4). Dia jatuh dari lantai 21 bangunan saat membuka skafolding.
Awalnya Arzimon bersama pekerja lainnya Rian (32) naik ke lantai 21. Mereka bermaksud membuka skafolding.
“Sesampainya di sana, kami langsung membukanya. Saat itu sekitar pukul 16.35 WIB,” kata Rian.
Rian dan Arzimon sibuk dengan pekerjaan masing-masing. Posisi mereka saling membelakangi dengan jarak sekitar lima meter.
“Tak lama saya mendengar suara seperti benda jatuh, saya kaget. Ternyata korban sudah berada di lantai dasar,” ujarnya lagi.
Jatuhnya korban membuat Rian panik. Dia menghentikan
pekerjaannya. “Saya langsung beritahu kawan-kawan lainnya,” sebut warga Jalan Ade Irma Suryani, Sumatera Utara ini.
Sempat dibawa ke Eka Hospital guna mendapat perawatan. Namun nyawa warga Jalan Kasturi, Kampung Sukaramai, Minas, Siak ini tak tertolong. Dia kabarnya tewas di perjalanan.
- Lina Mukherjee Akhirnya Bebas dari Penjara
- Bertolak ke Inhu, Irjen Iqbal Cek Langsung Kesiapan Pilkada, Ingatkan Soal Netralitas
- AKBP Isa dan Plt Bupati Rohil Gelar Cooling System untuk Wujudkan Pilkada yang Kondusif
- Eks Bupati Kuansing Sukarmis Divonis 12 Tahun Penjara
- Pastikan Pilkada di Banyuasin Lancar dan Aman, AKBP Ruri Tinjau Pengepakan Logistik
- Seusai Debat, Arfi-Yena Targetkan Menang 40 Persen Suara di Pilwalkot Bandung