Mahasiswa Keroyok Perwira Polisi
Rabu, 09 Maret 2011 – 08:32 WIB

Mahasiswa Keroyok Perwira Polisi
MAKASSAR - Perwira Polrestabes Makassar, AKBP Abdul Azis yang menjadi korban pengeroyokan mahasiswa anarkis mengungkapkan bahwa dia dipukuli para terdakwa dengan menggunakan batu. Batu yang digenggam mahasiswa tersebut yang dipukulkan ke wajah perwira ini termasuk menggunakan bambu dan tangan kosong. Ini diungkapkan Azis saat menjadi saksi dalam sidang lanjutan di PN Makassar, Selasa, 8 Maret.
Menurut Azis, dia dan sejumlah anggota polisi lainnya berada di pos. Dalam aksi unjuk rasa anti korupsi itu yang digelar mahasiswa di flyover. Saat sejumlah mahasiswa sudah berorasi di flyover, mahasiswa lain dari arah Pettarani datang dengan truk dan kendaraan roda dua. Begitu dekat dari petugas yang mengamankan aksi, para mahasiswa kemudian berteriak untuk menyerbut polisi.
Baca Juga:
Melihat situasi pengunjuk rasa yang berusaha menyerang polisi, Azis memerintahkan anggotanya untuk mundur bahkan ada yang terdesak ke showroom Hadji Kalla. Beberapa anggota polisi bahkan memanjat tempok dengan bantuan Azis untuk menyelamatkan diri.
"Tinggal saya sendiri. Saya kemudian dipukul. Ada yang menggunakan tangan kosong, bambu, dan batu. Karena dipukul batu, makanya saya mengalami luka sobek," ujar Azis.
MAKASSAR - Perwira Polrestabes Makassar, AKBP Abdul Azis yang menjadi korban pengeroyokan mahasiswa anarkis mengungkapkan bahwa dia dipukuli para
BERITA TERKAIT
- Penggerebekan Lokasi Judi Sabung Ayam di Gowa Bocor
- Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Jadi Tersangka Penganiayaan
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Pria Tak Dikenal Nekat Ancam Warga dengan Panah di Kelapa Gading
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku