Mahasiswa Mengamuk, Serang Rumah Warga
Rabu, 06 Juni 2012 – 02:26 WIB

Mahasiswa Mengamuk, Serang Rumah Warga
Kasatreskrim Polrestabes Makassar, AKBP Himawan Sugeha, mengatakan kejadian tersebut dipicu informasi jika warga Jalan Mamoa akan melakukan penyerangan terhadap sekretariat mahasiswa mereka. Karena itu, tepat pukul 01.30 Wita, 50 mahasiswa menyerang warga Jalan Mamoa 2 dan 3.
Kendati dilakukan penyerangan, sambung, Himawan Sugeha, tidak ada korban jiwa karena petugas gabungan dari Satreskrim Polrestabes Makassar, Intelkam Polrestabes Makassar, serta Tamalate dan Satbrimobda turun ke lokasi. Lokasi kejadian berhasil diamankan.
Suasana langsung mereda, "Ada dua orang yang kami temukan membawa senjata tajam. Inisial AR dan RH. Yang lainnya masih kami periksa. Kalau tidak cukup bukti akan dilepas," tandasnya saat ditemui siang kemarin. (abg/pap)
MAKASSAR - Mahasiswa salah satu daerah di Sulsel mengamuk sekitar pukul 01.20 Wita. Mereka menyerang warga di Jalan Mamoa 5, secara membabi buta.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Pria Tak Dikenal Nekat Ancam Warga dengan Panah di Kelapa Gading
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka