Mahasiswa Merampok Hotel Dinyatakan Sakit Jiwa

Mahasiswa Merampok Hotel Dinyatakan Sakit Jiwa
Mahasiswa Merampok Hotel Dinyatakan Sakit Jiwa
CIREBON - Dimas Yodiansah (28) mahasiswa yang ditangkap aparat Polsek Kedawung lantaran melakukan aksi perampokan di Hotel Apita Tower, akhirnya dibebaskan polisi, Kamis (2/5). Pria asal Jl Pancuran, Gang Teng Teng, RT 03 RW 05, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon itu dinyatakan mengalami gangguan jiwa.

Pembebasan terhadap Dimas Yodiansah oleh polisi didasari adanya surat keterangan visum hasil pemeriksaan kejiwaan oleh Dr Eri Achmad Achdiar SpKj sepesialis kejiwaan RSUD Arjawinangun, Kabupaten Cirebon. Surat tersebut menyatakan bahwa Dimas Yodiansah mengalami gangguan jiwa dan perlu penanganan serius.

Kapolres Cirebon Kota AKBP Dani Kustoni SH SIK MHum melalui Kapolsek Kedawung AKP Alisman SH kepada Radar membenarkan pihaknya telah membebaskan Dimas Yodiansah.

“Setelah kami berkoordinasi dengan dokter dan hasil visum, ternyata Dimas memang mengalami kelainan kejiwaan dan perlu penanganan serius. Jadi, karena yang bersangkutan mengalami gangguan kejiwaan, maka kasusnya gugur demi hukum. Sedangkan barang buktinya sudah kami kembalikan ke pihak korban dalam hal ini Hotel Apita Tower,” ungkap Alisman.

CIREBON - Dimas Yodiansah (28) mahasiswa yang ditangkap aparat Polsek Kedawung lantaran melakukan aksi perampokan di Hotel Apita Tower, akhirnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News